Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, Polres Melawi menggelar patroli skala besar yang melibatkan berbagai satuan fungsi dan jajaran Polsek, Sabtu (5/4/2025) malam.
Kegiatan yang dimulai dengan apel kesiapan dan konsolidasi pada pukul 23.50 WIB hingga pukul 03.00 WIB ini menyasar sejumlah titik rawan serta lokasi-lokasi strategis yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas.
Kabag Ops Polres Melawi, AKP I Nengah Muliawan, S.H., mewakili Kapolres Melawi AKBP Muhammad Syafi'i, S.I.K., S.H., M.H., menjelaskan bahwa patroli gabungan ini merupakan langkah preventif yang telah dilakukan secara rutin.
"Patroli skala besar ini menyasar kawasan rawan gangguan keamanan, objek vital seperti perbankan dan perkantoran, hingga lokasi keramaian masyarakat. Kami juga menyambangi warga yang berkumpul di malam hari sebagai bentuk pendekatan humanis," jelas AKP Nengah.
Pelaksanaan patroli di tingkat polres dipimpin langsung oleh AKP Dhanie Sukmo Widodo, sementara di jajaran polsek dipimpin oleh masing-masing kapolsek. Tujuan utama kegiatan ini adalah memastikan masyarakat merasa aman dan aktivitas mereka berjalan lancar tanpa gangguan.
“Upaya ini tak akan maksimal tanpa dukungan masyarakat. Karena itu kami mengajak semua elemen untuk bersama menjaga keamanan lingkungan,” pungkas Kabag Ops.
Sumber : Humas Polres Melawi
Publisher : Darius Tarigan
Tidak ada komentar
Posting Komentar