Dua bulan menjelang masa pensiunnya, AKP Kasbowo Julianto menerima kado istimewa dari institusi tempatnya mengabdi puluhan tahun. Perwira menengah yang kini menjabat Kanit Intelkam Polsek Sungai Raya itu resmi menyandang pangkat baru sebagai Komisaris Polisi (Kompol), Senin (14/4/2025) pagi.
Upacara kenaikan pangkat digelar secara khusus di Lapangan Apel Mapolres Kubu Raya pada pukul 07.00 WIB. Dipimpin langsung oleh Kapolres Kubu Raya, AKBP Kadek Ary Mahardika, S.I.K., S.H., M.H., upacara ini turut dihadiri Wakapolres Kompol Hilman Malaini, S.H., S.I.K., M.H., para pejabat utama, para Kapolsek, serta seluruh personel Polres.
Dalam amanatnya, Kapolres menyampaikan apresiasi dan selamat atas kenaikan pangkat Kompol Kasbowo. Ia menekankan bahwa penghargaan ini menjadi bukti dari dedikasi tinggi dan loyalitas selama bertugas di tubuh Polri.
"Kenaikan pangkat ini bukan sekadar formalitas, tetapi wujud penghargaan atas pengabdian yang tulus. Semoga ini menjadi motivasi bagi seluruh personel untuk terus bekerja dengan integritas," ujar AKBP Kadek.
Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade, menambahkan bahwa Kapolres mengajak seluruh anggota meneladani sikap disiplin dan konsistensi Kompol Kasbowo dalam menjaga marwah institusi.
"Kapolres mengingatkan agar seluruh personel bangga menjadi bagian dari Polres Kubu Raya dan menjadikan Kompol Kasbowo sebagai contoh nyata anggota Polri yang berintegritas," jelasnya.
Selain itu, Kapolres juga mengingatkan pentingnya menjaga kualitas kerja, membangun kekompakan, serta menjauhi segala bentuk pelanggaran yang dapat mencoreng nama baik institusi.
"Keselamatan personel dalam bertugas maupun saat di luar kedinasan juga menjadi perhatian utama," tutup Aiptu Ade.
Publisher : Darius Tarigan
Tidak ada komentar
Posting Komentar