Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan perayaan Natal 2023, Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Drs Alfian Salam, MM, bersama Kapolres Kayong Utara, AKBP Donny Molino Manoppo, S.H., S.I.K., M.Si., melakukan monitoring langsung pada Selasa malam (24/12/2024). 
Monitoring ini dilakukan untuk menetralisir potensi gangguan keamanan yang dapat mengganggu jalannya ibadah dan perayaan Natal.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati dan Kapolres mengunjungi Gereja Katolik Paroki Emmanuel Sukadana. Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada umat Kristiani yang sedang melaksanakan misa malam Natal. 

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat dapat merayakan Natal dengan damai dan aman,” ujar Alfian.

Pj Bupati menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat, khususnya aparat kepolisian dan unsur terkait, yang telah bekerja keras menjaga situasi kondusif selama perayaan Natal. 

“Kerja keras para petugas keamanan sangat berarti bagi keberlangsungan kegiatan keagamaan di wilayah kita,” tambahnya.

Selain memantau situasi di gereja, Pj Bupati juga mengunjungi Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025 yang terletak di Tugu Durian Sukadana. Pos ini menjadi salah satu titik strategis untuk memantau arus lalu lintas dan aktivitas masyarakat selama libur akhir tahun.


Pada kunjungan tersebut, Alfian berdialog langsung dengan para petugas yang berjaga di pos pengamanan. Ia memberikan motivasi serta mengingatkan pentingnya koordinasi dan kesiapsiagaan dalam menjalankan tugas. 

“Kehadiran para petugas di lapangan menunjukkan komitmen kita bersama untuk menjaga kenyamanan masyarakat,” katanya.

Kapolres Kayong Utara, AKBP Donny Molino Manoppo, juga menegaskan bahwa pihaknya telah memetakan potensi kerawanan dan meningkatkan pengawasan di berbagai titik. 

“Kami berupaya memastikan agar perayaan Natal dan Tahun Baru di Kabupaten Kayong Utara berlangsung aman tanpa gangguan berarti,” ungkapnya.

Monitoring ini juga menjadi ajang koordinasi langsung antara pemerintah daerah dan pihak keamanan. Alfian mengimbau masyarakat untuk turut mendukung upaya menjaga stabilitas daerah dengan tetap mematuhi aturan dan melaporkan hal mencurigakan kepada aparat terkait.

Melalui sinergi yang baik antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat, Kabupaten Kayong Utara diharapkan dapat menjadi contoh daerah yang menjunjung tinggi toleransi dan kerukunan umat beragama.

Dengan langkah ini, Pemkab Kayong Utara menunjukkan komitmennya untuk terus menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat, khususnya pada momen-momen penting seperti perayaan Natal dan Tahun Baru.

Sumber : Prokopim Setda KKU
Publisher : Darius Tarigan