Tingkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, Keluarga besar Kodam XII/Tanjungpura menggelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah/2022 Masehi bertempat di Masjid Nurul Ikhlas, Makodam XII/Tpr, Sungai Raya, Kubu Raya. Rabu (9/3/2022)
Peringatan Isra Mi'raj dipimpin Kapoksahli Pangdam XII/Tpr, Brigjen TNI Handoko Nurseta serta diikuti oleh para Prajurit dan PNS. Tauziah disampaikan oleh Ustadz Muhammad Habibie Sarabiti, S.E. Alhafiz. Sedangkan tema yang diusung dalam kegiatan ini yaitu “Hikmah Isra Mi'raj Dalam Kehidupan Prajurit TNI”.
Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Sulaiman Agusto dalam sambutan yang dibacakan Kapoksahli Pangdam menyampaikan, peringatan Isra Mi'raj merupakan momentum yang tepat untuk mengaplikasikan nilai-nilai ibadah dalam mewujudkan akhlakul karimah bagi prajurit dan PNS dalam menjalani pengabdian kepada agama, bangsa dan negara.
Kepada seluruh Prajurit dan PNS Kodam XII/Tpr, Pangdam berpesan melalui peringatan Isra Mi'raj ini setidaknya dapat memetik hikmah maupun menarik pelajaran penting dari peristiwa perjalanan Nabi Muhammad SAW.
"Oleh karena itu, agar senantiasa meningkatkan kesadaran dalam menjalankan sholat lima waktu sehari semalam, karena sholat merupakan barometer dalam melakukan segala aktivitas sehari-hari umat Islam baik kehidupan di satuan maupun di lingkungan tempat tinggal masing-masing," pesannya mengakhiri.
Sumber : Pendam XII/Tpr
(Media Baru TVRI Kalbar)
Tidak ada komentar
Posting Komentar